Selamat Datang..

Jumat, 04 Maret 2011

Tentang Kesederhanaan

Assalamu'alaikum WR WB..
Sungguh jika kau telah mencapai makna kesederhanaan, maka tak ada lagi rasa dengki terhadap materi yang orang lain miliki.

Kali ini, saya akan mendeskripsikan salah seorang sahabat saya. Seorang wanita pemalu yang apa adanya, namanya Felita. Ia yang telah mengajarkan saya tentang arti kesederhanaan yang sesungguhnya. Prinsip hidupnya yang selalu saya kagumi adalah "Hidup Prihatin", walaupun terkadang ia malu untuk mengungkapkan bahwa itu memang prinsip hidupnya. Ia adalah gadis polos nan visioner, omongannya cerdas meski agak tajam.
Ya itulah dia, teman seperjuanganku.

Ia salah tempat membagi suka dan dukaku, ketika aku jatuh cinta pada salah seorang pria di sekolahku, aku pertama kali bercerita tentang hal itu padanya. Walau kadang tak pernah sedikitpun ia menanggapi curhatanku, mungkin saja dia lelah mendengarnya.

Kata kata berkonotasi tinggi adalah ciri khas ucapannya, sudah ku bilang omongannya memang cerdas. Mungkin dia cocok jadi presenter atau penyiar radio, meskipun kegiatan bertanya adalah hal yang tabu baginya jika itu memang tidak terlalu penting.

Satu hal ucapan yang menurutku paling lucu yang pernah ia lontarkan, ketika saya bertanya: "Siapa/apa yang kau sukai?", kemudian dengan muka datarnya ia menjawab:"Tidak ada, yang aku sukai cuma diriku sendiri".
Oh tuhan, saya sangat mendambakan memiliki sifat seperti dia, mungkin hidup akan terasa lebih ringan.

Tidak ada komentar:

The Automated Icon
:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))
Grab this Emoticon from Vektanova.com

Posting Komentar